.

Minggu, 15 Januari 2023

Microsoft Windows

 icrosoft Windows atau sering kita sebut dengan nama Windows merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft, di mana Microsoft sendiri didirikan oleh Bill Gates dan Paul Allen. Sistem operasi ini dibangun dengan menggunakan antarmuka pengguna grafis (GUI) untuk menyederhanakan perintah.

Microsoft memperkenalkan sistem operasi bernama Windows pada tanggal 20 November 1985, sebagai shell sistem operasi grafis untuk MS-DOS. MS-DOS merupakan sebuah sistem operasi yang berbasis modul teks dan command-line. Tidak hanya itu saja, bahkan Microsoft Windows mendominasi pasar komputer pribadi dengan lebih dari 90% pangsa pasar.

Dalam hal ini Windows telah melampaui MacOS yang diperkenalkan pada tahun 1984. Meski terbilang sebagai sistem operasi paling populer, namun pada tahun 2014 Microsoft mengakui bahwa mereka kehilangan sebagian besar pasar sistem operasi. Mengingat pada saat itu telah munculnya sistem baru, yaitu Android. Namun hal tersebut tidaklah mengherankan, bagaimanapun juga setiap sistem operasi telah menargetkan platform yang berbeda.

Lihat Juga : Pengertian Microsoft Word

Fungsi Windows

Fungsi Windows
Image Source : unisoft-technologies.com

Pada dasarnya fungsi utama dari sistem operasi Windows adalah penghubung antara hardware dengan software. Namun terdapat fungsi dasar lain dari Windows yang perlu pengguna ketahui pada poin berikut ini.

  • Menyediakan antarmuka antara pengguna dengan mesin.
  • Mengkoordinasikan komponen yang ada pada perangkat keras.
  • Menyediakan wadah supaya perangkat lunak berfungsi dengan selayaknya.
  • Menyediakan struktur manajemen data.
  • Memantau fungsionalitas sistem.

Sejarah Windows

Sejarah Windows
Image Source : unocero.com

Titik perkembangan yang telah dicapai Windows sekarang ini, tentu saja mempunyai latar belakang sejarah yang masih sedikit diketahui oleh pengguna. Sejarah awal Windows dimulai ketika Microsoft mulai mengerjakan program yang disebut Interface Manager “Manajer Antarmuka” pada tahun 1981 dan diperkenalkan pada tahun 1985. Informasi lebih detail mengenai sejarah Windows dari setiap versinya dapat pengguna lihat di bawah ini.

Windows 1.0

Windows 1.0 dirilis pada bulan November 1985, di mana saat itu sedang bersaing dengan sistem operasi Apple. Namun alhasil Windows versi ini hanya meraih sedikit popularitas. Hal tersebut memang tidak bisa dipungkiri, mengingat Windows 1.0 bukanlah sistem operasi yang lengkap. Versi ini hanyalah memperluas MS-DOS, dengan disediakannya beberapa komponen seperti : Kalkulator, kalender, Cardfile, Clipboard, Viewer, Jam, Pane Kontrol, Notepad, Paint, Reversi, Terminal, dan Tulis.

Windows 2.0

Kemudian pada bulan Desember 1987, Microsoft telah merilis Windows 2.0. Tentunya dengan melakukan perbaikan pada antarmuka pengguna dan manajemen memori, maka tidak heran jika Windows 2.0 lebih populer dibandingkan dengan versi sebelumnya. Windows 2.0 juga memperkenalkan pintasan keyboard yang lebih canggih dan memanfaatkan memori yang diperluas.

Windows 2.1

Lain halnya dengan versi sebelumnya, pada Windows 2.1 ini dirilis dengan dua versi yang berbeda. Yaitu Windows / 286 dan Windows / 386. Jika Windows / 386 menggunakan mode virtual 8086 dari Intel 80386 untuk multitask beberapa program DOS dan model memori halaman untuk meniru memori yang diperluas dengan memori tambahan. Sedangkan Windows / 286 berjalan pada prosesor 8086 dan Intel 80286, di mana berjalan dalam mode nyata tetapi dapat dimanfaatkan area memori tinggi.

Windows 3.0

Selanjutnya dilanjutkan dengan Windows 3.0 yang dirilis pada tahun 1990. Di mana memori virtual dan driver perangkat virtual (VxD) yang dapat dimuat, memungkinkan Windows untuk berbagi perangkat antara aplikasi DOS multi-tugas. Windows 3.0 merupakan versi Microsoft Windows pertama yang mencapai kesuksesan komersial yang luas, bahkan menjual 2 juta kopi dalam 6 bulan pertama.  Karena memang pada versi ini, Windows menampilkan peningkatan pada antarmuka pengguna.

Windows 3.1 & 3.2

Pada tanggal 1 Maret 1992, Windows 3.1 diperkenalkan ke masyarakat dengan menampilkan facelift dan terdapat permainan Minesweeper yang bisa dimainkan. Selang 2 tahun kemudian atau lebih tepatnya pada tahun 1994, Windows 3.2 telah dirilis. Versi ini merupakan perkembangan Windows 3.1 versi Cina. Pada Windows 3.2 ini dilakukan perbaikan masalah terkait dengan sistem penulisan bahasa Mandarin yang kompleks.

Windows 95

Pada versi Windows 95 ini, Microsoft memperkenalkan dukungan sistem 32-bit yang dapat melalukan multi-tasking. Selain itu juga menyediakan fitur plug and play serta panjang nama file hingga 255 karakter. Ditambah lagi antarmuka pengguna berorientasi objek yang didesain ulang. Jadi tidak heran, Windows 95 adalah kesuksesan komersial utama bagi Microsoft.

Windows 98 & Second Edition

Diikuti dengan peluncuran versi sebelumnya, Windows 98 diperkenalkan pada tanggal 25 Juni 1998. Dalam hal ini Microsoft melakukan cukup banyak perkembangan, yang di antaranya adalah dukungan perangkat USB, ACPI, Hibernasi dan dukungan untuk konfigurasi multi-monitor. Selain itu, Windows 98 juga menyertakan integrasi dengan Internet Explorer 4 melalui Active Desktop. Sedangkan Windows 98 Second Edition, menambahkan Internet Explorer 5.0 dan Windows Media Player 6.2.

Windows ME (Millenium Edition)

14 September 2000, Microsoft merilis Windows Me (Edisi Milenium) yang mana versi terakhir Windows berbasis DOS. Kelebihan yang menonjol pada versi kali ini adalah waktu boot yang lebih cepat, fungsionalitas multimedia yang diperluas (Windows Media Player, Windows Movie Maker, Kamera Digital), perlindungan file sistem, dan pemulihan sistem. Meski demikian, Windows Me dihadapkan pada kritik karena kecepatan dan ketidakstabilannya, bersama dengan masalah kompatibilitas perangkat keras dan penghapusan dukungan DOS mode nyata. Bahkan Windows Me dianggap sebagai salah satu sistem operasi terburuk yang pernah dirilis Microsoft.

Windows 2000

Sama seperti halnya Windows Me, tepat ditahun yang sama Microsoft juga merilis Windows 2000. Pada versi Windows kali ini, Microsoft menyediakan sistem hibernasi yang hadir bersamaan dengan mode shutdown, restart dan standby.

Windows XP

Windows XP dirilis pada tanggal 25 Oktober 2001, Windows ini dikenalkan dengan sebuah perubahan yang dijanjikan Microsoft. Di mana  akan memberikan kinerja lebih baik dari pendahulunya yang berbasis DOS. Windows XP juga memperkenalkan antarmuka pengguna yang didesain ulang, fitur multimedia, jaringan, Internet Explorer 6, integrasi layanan Microsoft .NET Passport, serta fungsi bantuan jarak jauh.

Windows Vista

Setelah melalui proses perkembangan yang begitu panjang, akhirnya Microsoft merilis Windows Vista pada tanggal 30 November 2006 untuk lisensi volume. Di dalam Windows Vista sendiri terdapat beragam fitur yang disediakan, misalnya shell yang didesain ulang, perubahan teknis hingga fitur keamanan.

Windows 7

Pada tahun 2009, Windows 7 dirilis oleh Microsoft dengan beragam peningkatan. Berbeda dengan Windows Vista yang memperkenalkan sejumlah fitur baru, Windows 7 lebih fokus terhadap peningkatan ke baris Windows. Tentu dengan tujuan agar kompatibel dengan aplikasi dan perangkat keras yang telah kompatibel dengan Windows Vista. Versi ini memiliki dukungan multi-sentuh, kerangka yang didesain ulang, sistem jaringan rumah dan peningkatan kinerja.

Windows 8 & 8.1

Windows 8 merupakan penerus dari Windows 7, di mana Microsoft memperkenalkan versi ini secara umum pada tanggal 26 Oktober 2012. Terdapat perubahan yang signifikan pada Windows 8, mengingat antarmuka pengguna berbasis bahasa desain Metro MicrosoftPerubahan ini dapat membuat pengguna nyaman dalam berinteraksi dengan sistem. Peningkatan lainnya terdapat pada integrasi dengan layanan cloud dan platform online lainnya. Misalnya seperti OneDrive, Windows Store, dsb. Setahun kemudian Windows 8 dilakukan pembaruan yang diberi nama dengan Windows 8.1. Dalam versi ini dilakukan integrasi OneDrive lebih dalam, serta dilakukan perbaikan pada versi sebelumnya.

Windows 10

Microsoft telah mengumumkan pada tanggal 30 September 2014, bahwa Windows 10 sebagai penerus Windows 8.1. Terdapat perubahan yang mengejutkan dalam versi ini, mengingat kembalinya Start Menu, sistem desktop virtual dan kemampuan menjalankan aplikasi Windows Store. Tidak lupa juga, Windows 10 hadir dengan tampilan yang lebih segar, ramping, minimalis serta modern. Sehingga pengguna dimudahkan dalam mengoperasikan Windows 10.

Kelebihan dan Kekurangan Windows

Kelebihan Windows
Image Source : csoonline.com

Tidak sedikit telah menyadari bahwa tidak ada sistem yang sempurna di dunia. Tentu saja pernyataan tersebut juga berlaku pada sistem operasi Windows, di mana memiliki kelebihan serta kekurangan yang tidak banyak pengguna mengetahuinya. Berikut kelebihan dan kekurangan dari Windows.

Kelebihan

  • Mudah digunakan. Tidak sedikit pengguna telah menyadari, bahwa sistem operasi yang satu ini sangat mudah digunakan. Mengingat Windows menyediakan antarmuka bagi pengguna yang sama sekali tidak membingungkan. Terlebih jika pengguna ingin berpindah versi Windows, hampir tidak ada perbedaan yang menyulitkan pengguna dalam mengoperasikannya.
  • Available software. Terdapat banyak pilihan perangkat lunak yang tersedia untuk Windows. Mulai dari Adobe PhotoshopAdobe IllustratorCorelDRAWBlender, dsb. Hal ini dikarenakan, Windows telah menduduki pasar dunia untuk sistem operasi komputer dan perangkat lunak.
  • Dukungan untuk perangkat keras. Tidak hanya perangkat lunak saja, bahkan hampir semua produsen perangkat keras menawarkan dukungan untuk versi Windows. Hal ini mungkin dapat pengguna temui ketika hendak pergi ke toko perangkat keras komputer.
  • Fitur Plug & Play. Dengan adanya fitur ini, sebagian besar perangkat keras dapat dideteksi secara otomatis. Artinya pengguna tidak perlu menginstall perangkat keras secara manual tetapi dapat langsung digunakan saat terpasang. Misalnya, keyboardmouse, speaker, perangkat seluler, webcam, dsb.

Kekurangan

  • Kebutuhan sumber daya yang tinggi. Untuk dapat menginstall sistem operasi Windows, tentunya pengguna harus menyediakan komputer atau laptop dengan kapasitas penyimpanan RAM yang tinggi, ruang hard drive yang cukup, serta graphic card yang bagus untuk mendapatkan performa sistem yang maksimal.
  • Harga tinggi. Bagi pengguna komputer tentu saja telah mengetahui, bahwa semua produk yang dikeluarkan oleh Microsoft tidaklah gratis. Mulai dari Microsoft Office hingga sistem operasi Windows, yang mana memiliki lisensi berbayar yang harus pengguna beli sebelum menggunakannya.
  • Sumber tertutup. Dalam memecahkan sebuah permasalahan pada Windows, akan jauh lebih mudah bagi pengguna maupun pendukung untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi. Sayangnya hanya Microsoft yang memiliki akses penuh terhadap kode sumber perangkat lunaknya (close source), hal ini berbeda dengan sistem operasi Linux yang bersifat open source. Di mana pengguna dapat dengan bebas mengakses file log untuk mengetahui sumber permasalahan.
  • Serangan virus. Rumornya Windows memiliki jumlah serangan peretas yang tinggi (mudah dibobol). Jadi tidak heran jika pengguna melindungi data mereka dari serangan virus dengan perangkat lunak anti-virus. Untuk menggunakan perangkat tambahan ini pun, pengguna diharuskan membayar biaya per bulannya.

Sistem Operasi

 Sistem Operasi – Secara umum, sistem operasi adalah perangkat lunak pada lapisan pertama yang ditempatkan pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan booting. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah sistem operasi berjalan, dan sistem operasi akan melakukan layanan inti untuk software-software itu.

Sebelum ada sistem operasi, komputer hanya menggunakan sistem sinyal analog dan sinyal digital. Seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada saat ini terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulannya masing-masing.

Sistem operasi mempunyai penjadwalan yang sistematis mencakup perhitungan penggunaan memori, pemrosesan data, penyimpanan data, dan sumber daya lainnya. Contoh sistem operasi modern adalah Linux, Android, iOS, Mac OS X, dan Microsoft Windows.

Pengertian Sistem Operasi Menurut Para Ahli

Selain pengertian sistem operasi secara umum, IT kampus juga akan menjelaskan Pengertian Sistem Operasi Menurut Para Ahli

Berikut ini pengertian sistem operasi menurut para ahli:

Menurut Iim Rusyamsi

Sistem operasi adalah perangkat lunak (software) yang dapat melakukan tugas mengontrol dan mengatur perangkat keras sekaligus operasi dasar sistem lainnya dan juga bisa untuk menjalankan program aplikasi.

Menurut MCLEOD (PEARSON)

Sistem operasi adalah program-program komputer yang mengatur sumber daya perangkat keras dan perangkat lunak komputer kita

Menurut FERY INDAYUDHA

Sistem operasi adalah sebuah sistem yang dibutuhkan agar dapat menjalankan semua palikasi program/software yang ada di komputer.

Menurut M. Suyanto

Sistem operasi adalah suatu sistem yang terdiri atas beberapa komponen perangkat lunak atau software yang memiliki fungsi untuk mengontrol seluruh aktivitas yang sudah dilakukan komputer.

Menurut WAHANA KOMPUTER

Sistem operasi adalah software pada tahap pertama yang dimasukan pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan

Fungsi Sistem Operasi

Sistem operasi mempunyai peran penting di dalam suatu sistem komputer. Berikut beberapa fungsi sistem operasi:

  1. Manajemen Sumber Daya Komputer

Sistem operasi dapat mengatur waktu sebuah aplikasi yang dijalankan, membagi penggunaan CPU saat apliaksi berjalan bersamaan, memberi akses pada disk, dan lain sebagainya.

  1. Berperan Sebagai Aplikasi Dasar Sebuah Perangkat

Sistem Operasi merupakan dasar dari pembentukan program yang ada pada sebuah perangkat. Bisa dikatakan ini merupakan bagian vital yang mengatur semua hal yang dibutuhkan untuk menjalankan fungsi sebuah perangkt.

  1. Menghubungkan Hardware

Sistem operasi berperan dalam mengoordinasikan semua perangkat yang saling terhubung pada gadget dalam waktu yang bersamaan, seperti penyimpanan internal, mouse, speaker, dan CPU.

Dalam hal ini sistem operasi berperan sebagai jembatan yang menghubungkan perangkat keras dengan perangkat lunak. Kemudian pada gilirannya akan menjalankan operasi dasar komputer.

  1. Mengoptimalkan Fungsi Sebuah Perangakt

Sistem Operasi mampu mengoptimalkan kinerja dari sebuah perangkat keras maupun lunak, Sistem tersebut mengatur serta mengendalikan hubungan antara perangkat keras dan lunak agar bisa saling bekerjasama dengan baik,

  1. Mengatur Sistem Kerja Perangkat

Sistem Operasi mengatur serta mengontrol semua fungsi perangkat keras yang digunakan, mulai dari CPU, Hardisk, memrori dan lain sebagainya. Tentunya dengan adanya sistem operasi seluruh perangkat bisa saling bersinergi dan membentuk kesatuan untuk memaksimalkan fungsi sebuah perangkat.

Jenis Sistem Operasi Komputer

Ada beberapa jenis sistem operasi komputer yang cukup terkenal. Berikut ini beberapa jenis-jenis sistem operasi yang dijalankan di komputer:

  1. Sistem Operasi Stand Alone

Pada Sistem Operasi Stand Alone dapat digunakan oleh single user maupun multi user, sistem operasi ini juga memliki fitur-fitur yang cukup lengkap dan dapat berdiri sendiri. Contoh sistem operasi stand alone adalah Microsoft windows, linux, dan Mac OS

  1. Sistem Operasi Live CD

Live CD hanya membutuhkan perangkat CD/DVD room tanpa perlu menginstal secara permanen di komputer untuk menjalankannya. Sistem operasi ini sangat ringan karena ukurannya yang cukup kecil. Tetapi sistem operasi live CD tidak memiliki banyak fitur dibandingkan sistem operasi stand alone. Inilah contoh sistem operasi live CD yaitu Knoppix, Centos, Linux Mint, Win XP live CD dan lainnya.

  1. Sistem Operasi Embedded

Sistem ini langsung ditanam di komputer dan tidak bisa berdiri sendiri, memiliki fungsi khusus dan spesefikasi khusus. Contoh dari Sistem Operasi Embedded adalah eCOS, LynxOS, JavaOS dan Embedded Linux.

  1. Sistem Operasi Jaringan

Sistem operasi jenis ini dibuat khusus untuk menangani keperluan jaringan komputer. Beberapa layanan yang dapat ditangani oleh sistem operasi jarngan adalah HTTP Service, DNS Service, Sharing Printer, Proxy Server, dan masih banyak lagi. Beberapa contoh sistem operasi jaringan adalah Red Hat, Centos Server, Cloud Linux dan lain sebagainya.

Semoga Bermanfaat informasi mengenai Sistem Operasi baik itu Pengertian, Fungsi dan Jenis Sistem Operasi. Ditunggu informasi menarik lainnya, BSI Today akan memberikan informasi lainnya.

Pengertian dan penjelasan Software

Pengertian Software
Pengertian software adalah program komputer yang menjadi jembatan antara pengguna dengan perangkat keras (hardware). Software juga dapat didefinisikan sebagai sebuah aplikasi yang tersusun dari sekumpulan kode-kode bahasa pemrograman.

Bisa juga dikatakan pengertian software menjadi suatu data yang diprogram serta disimpan secara digital dan tidak berwujud, namun berada di dalam komputer. Ada pula yang menyebutkan bahwa software ialah kumpulan data-data elektronik berupa program atau instruksi yang disimpan dan dikelola oleh komputer.

Software sendiri dibuat oleh seorang programmer dengan bahasa pemrograman tertentu yang selanjutnya dikompilasi hingga menjadi sebuah kode yang dapat dikenali oleh hardware.

Software dibuat untuk memudahkan pekerjaan manusia, misalnya untuk menghitung, membuat dokumen, mengolah gambar dan lain-lain.

Fungsi Software
Menyediakan fungsi dasar untuk kebutuhan komputer sehingga dapat dioperasikan. Misalnya ketersediaan sistem operasi dan sistem pendukung pada komputer.
Mengatur setiap hardware yang ada pada komputer sehingga bisa bekerja secara simultan.
Sebagai penghubung antara beberapa software lainnya dengan hardware yang ada pada komputer.
Sebagai penerjemah suatu perintah software lain ke dalam bahasa mesin, sehingga dapat dimengerti/diterima oleh hardware.
Untuk mengidentifikasi suatu program komputer.
Baca Juga: Bahasa Pemrograman: Java, PHP, Bahasa C, Visual Basic dan Phyton

Jenis jenis software
Sejalan dengan kemajuan teknologi, software telah tumbuh dengan pesat. Terbukti dengan banyaknya software nan beredar saat ini, baik yang berlisensi maupun gratisan. Software ini juga bisa dibagi berdasarkan jenisnya yaitu:

Sistem Operasi
Dalam Bahasa Inggris disebut operating system dan sering disingkat OS. Keberadaannya dalam sebuah komputer sangat penting karena tanpa sistem operasi, users tidak akan bisa menjalankan serta memanfaatkan perangkat keras dan perangkat lunak.

Sistem operasi merupakan software kompleks yang memiliki banyak fungsi antara lain, mengatur seluruh hardware dan terintegrasi dengan CPU, memberi instruksi pada processor untuk mengerjakan permintaan users, mengatur segala proses yang terjadi dalam CPU dan menjadi platform untuk menjalankan software aplikasi.

Sistem operasi ini menjamin software yang berbeda dapat melaksanakan tugasnya masing-masing, tanpa mengganggu satu sama lain. Di sini dapat Anda lihat kemampuannya dalam mengelola penjadwalan, di mana tiap aplikasi yang berjalan bersamaan bisa mendapatkan waktu dan cukup untuk memanfaatkan CPU.

Biasanya, sistem operasi ini hanya memberi izin pada software untuk mengoperasikan satu aplikasi dalam satu waktu.

Tapi, ada beberapa yang menjadi multi-tasking operating system atau mengijinkan berbagai aplikasi berjalan secara bersamaan. Berikut beberapa macam sistem operasi yang banyak digunakan saat ini:

Microsoft Windows
Operating system yang diciptakan oleh Microsoft Corporation ini berbasis Graphical User Interface (GUI). Versi pertama dari OS ini adalah Windows Graphic Environment 1.0.

Sedangkan versi mutakhirnya ialah Windows 10. Microsoft Windows mempunyai banyak kelebihan, diantaranya user friendly, instalasi aplikasi lebih mudah, mempunyai banyak dukungan driver. Tapi, harga lisensi Windows terbilang mahal dan sistem keamanannya kurang maksimal.

UNIX
UNIX termasuk salah satu produk yang diciptakan oleh Dennis Ritchie dan Ken Thompson. Penamaan sistem operasi yang digarap mulai tahun 1965 oleh AT&T (American Telephone and Telegraph), GE (General Electric) dan MIT (Massachusetts Institute of Technology) dari proyek Multics (Multiplexed Information and Computing Service) ini diusulkan oleh Peter Neuman.

UNIX didesain sedemikian rupa supaya menjadi OS yang portable, multi-tasking dan multi-user bisa dioperasikan oleh banyak pengguna.

UNIX juga merupakan OS yang aman karena untuk melakukan pengaksesan, direktori, file, user serta group harus mempunyai ijin tersendiri. Berkat dukungan dari proyek GNU, UNIX berkembang menjadi LINUX.

Macintosh Operating System
Disebut juga dengan Mac OS, karena dirancang secara khusus untuk komputer-komputer Macintosh. Sistem operasi pertama yang memanfaatkan GUI ini diluncurkan pada tahun 1984. Mac OS sangat cocok bagi users yang mengutamakan eye-candy.

Selain itu, tingkat keamanan Macintosh juga amat tinggi dan sulit ditembus virus. Tapi, bisa dikatakan Mac OS paling tepat dipakai oleh para desainer grafis dan kurang cocok jika hanya digunakan sebagai aplikasi server serta untuk bermain game.

Linux
Apabila dilihat dari segi pemakaiannya, sistem operasi yang merupakan keturunan dari UNIX ini cukup populer di kalangan pengguna. Dalam dunia pemasaran sendiri, Linux bersaing dengan Microsoft Windows dan Macintosh.

Linux juga dijalankan oleh satu atau lebih Command Line Interface (CLI) yang berbasis teks dan GUI (bawaan versi desktop). Linux bersifat open source alias bebas biaya dan user friendly.

Linux juga stabil dalam penggunaan jangka panjang serta tidak gampang terinfeksi virus. Namun, banyak di antara users yang belum terbiasa dengan OS tersebut. Apalagi, proses penginstalannya tidak semudah Microsoft Windows.


Software Pengolah Kata
Sesuai namanya, program atau aplikasi ini digunakan untuk kebutuhan tulis-menulis. Beberapa contohnya, yaitu:

Lotus Word Pro
Aplikasi ini mempunyai kelebihan, filenya bisa dibuka serta disunting memakai Microsoft Word. Lotus Word Pro juga dilengkapi fasilitas Helpful Menu Finder yang gunanya untuk membantu menemukan instruksi-instruksi yang sesuai dengan Microsoft Word dan Word perfect.

Openoffice writer
Aplikasi berlisensi gratis (freeware) ini bersifat multiplatform, dapat dijalankan pada berbagai sistem operasi, mulai dari Windows, Linux, Unix, Mac OS dan Solaris.

Fitur yang dimiliki serupa dengan Microsoft Word, sehingga pengguna baru tidak akan kesulitan untuk memakainya. Data yang dibuat melalui OpenOffice Writer pun bisa dibuka dan diedit di Microsoft Word, begitu sebaliknya.

Start office writer
Sama halnya dengan OpenOffice Writer, program ini juga bersifat multiplatform. Star Office Writer mampu mengkonversi file dari Microsoft Word dan Word Perfect. Selain itu, di dalamnya terdapat banyak contoh memo, surat, fax, resume serta dokumen.

Corel Wordperfect
Keunggulan aplikasi Wordperfect terletak pada harganya yang lebih murah dibanding Microsoft Word. Corel Wordperfect juga bisa membaca file dari program tersebut. Tapi, kekurangannya, yakni memerlukan spesifikasi hardware yang lebih tinggi, minimal Pentium III dengan memory 128 MB.

Microsoft Word
Anda pasti tidak asing dengan aplikasi yang dikeluarkan oleh Microsoft Corporation ini. Microsoft Word biasanya sepaket dengan program Microsoft Office lain, seperti Excel, Power Point dan sebagainya.

Microsoft Word mempunyai banyak kelebihan, mulai dari pemakaiannya yang mudah (user friendly), fitur lengkap dan bisa dipakai untuk membuat berbagai macam dokumen, antara lain buku, surat, publikasi serta gambar sederhana. Tapi, satu software Microsoft Word harus diinstal untuk satu komputer. Pengguna pun harus membayar lisensi yang tidak murah.

Kesimpulan
Pengertian software adalah perangkat lunak yang canggih dan akan terus berkembang, sehingga para ilmuwan pun belum menetapkan kapan berakhirnya teknologi software ini dan akan terus mengembangkannya, karena dengan adanya software ini memudahkan kita mengerjakan sesuatu pekerjaan.

Thanks

Microsoft Windows

  icrosoft Windows atau sering kita sebut dengan nama Windows merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft, di mana Microsoft s...